Refund Tiket Kereta Api Tidak Ribet, Begini Caranya

Adakalanya tiket kereta api yang sudah kamu beli perlu dibatalkan karena suatu sebab. Tidak jarang, karena ketidaktahuan atau ogah ribet, maka tiket kamu biarkan hangus begitu saja. Padahal, kamu bisa lho mengurus pembatalan tiket dengan mudah, lalu mendapatkan pengembalian sebagian uangnya. Selama ini, pembatalan tiket kereta hanya melalui stasiun-stasiun tertentu. Belakangan, PT KAI juga melakukan terobosan dengan menyediakan fasilitas pembatalan dan refund tiket kereta api melalui aplikasi KAIAccess sebagai alternatif lain. inovasi PT KAI tersebut patut mendapat acungan jempol. Segala urusan berkaitan dengan pembelian tiket dan refund tiket sudah bisa dilakukan dengan mudah dan cepat. Bagaimana caranya? Yuk, langsung baca sampai selesai, ya. 

Aplikasi KAI - Refund Tiket Kereta Api Lewat Aplikasi
Aplikasi KAI Access

Cara Refund Tiket Kereta Api Langsung di Stasiun

Banyak yang masih bertanya-tanya, apakah bisa melakukan pembatalan dan refund tiket kereta api di stasiun? Bagaimana caranya? Bisa, caranya mudah, kok. Jika kamu memutuskan untuk membatalkan tiket secara langsung di stasiun, maka pastikan stasiun yang kamu tuju sudah bisa melayani pembatalan tiket. Selain itu, akan ada biaya pembatalan sebesar 25% dari harga tiket. Namun, lumayan lah daripada hangus 100%, ‘kan? Ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan terkait cara refund tiket langsung di stasiun: 

  1. Pembatalan tiket kereta api hanya bisa dilakukan paling lambat 1 jam sebelum keberangkatan.
  2. Mintalah form pembatalan tiket ke customer service. Kemudian, isi form pembatalan dengan teliti.
  3. Lampirkan boarding pass, serta kartu identitas asli dan fotokopinya. Khusus bagi WNA wajib menunjukkan paspor asli dan fotokopi, sesuai data yang tercantum di tiket).
  4. Bawa form pembatalan dan lampirannya ke customer service untuk verifikasi. Sampai di langkah ini, maka tiket sudah resmi dibatalkan.
  5. Jangan langsung pulang, bawa berkas yang sudah terverifikasi ke Loket Pembatalan Tiket untuk mengurus refund (pengembalian uang). 
  6. Petugas loket akan menanyakan perihal pilihan refund yang kamu inginkan. Apakah ingin refund tunai atau transfer melalui rekening bank. Jika memilih lewat rekening bank, pastikan nama dan nomor rekening sudah sesuai dengan rekening bank yang kamu miliki.
  7. Setelah proses selesai, simpan tembusan form pembatalan untuk kamu tunjukkan pada saat pengambilan secara tunai. Jika formulir ini hilang, maka kamu harus menunjukkan surat kehilangan dari kepolisian saat mengambil pengembalian biaya tiket secara tunai.
  8. Penumpang dapat menerima pengembalian biaya tiket, secara tunai atau transfer bank, dalam waktu minimal 30 x 24 jam, atau 30 hari.

Boleh Minta Tolong Orang Lain Untuk Refund Tiket ke Stasiun?

Jawabannya, boleh. Namun, orang tersebut harus membawa surat kuasa bermeterai Rp10.000,00. Selain itu, si penerima kuasa (orang yang mewakili si empunya tiket) harus menunjukkan kartu identitas diri dan kartu identitas pemilik tiket (asli + fotokopi). Kemudian si penerima kuasa bisa langsung melakukan langkah-langkah pembatalan dan refund tiket di stasiun seperti tersebut di atas. 

Refund Tiket Kereta Api
Sumber : IG @kai121_

Refund Tiket Kereta Api melalui aplikasi KAIAccess

Ada perbedaan cara refund tiket kereta api melalui aplikasi KAIAccess berdasarkan tempat pembelian tiketnya. Perbedaan ini hanya terkait menu-menu yang ada di aplikasinya saja, ya. Yuk, langsung simak caranya berikut ini. 

a. Refund Tiket Kereta Api yang dibeli lewat Aplikasi KAIAccess
Note! Kamu dapat melakukan pembatalan tiket maksimal 24 jam atau H-1 sebelum waktu keberangkatan kereta api yang tercantum di tiket. 
  1. Pilih fitur “My Trips”.
  2. Pada menu “My Trips” pilih kode booking atau kode pemesanan dari tiket yang akan kamu batalkan. Pembatalan hanya bisa untuk tiket yang statusnya lunas/paid.
  3. Pada menu “E-Ticket” klik tombol pembatalan.
  4. Pilih nama penumpang yang akan melakukan pembatalan. Jangan lupa untuk mencentang kolom syarat dan ketentuan. Kemudian, klik lanjutkan proses pembatalan.
  5. Masukkan akun bank dengan benar untuk refund tiket. Lalu, klik lanjutkan proses pembatalan.
  6. Lakukan konfirmasi pembatalan. Pada bagian ini akan muncul halaman konfirmasi sebagai review pembatalan tiket. Jika data sudah benar, maka langsung klik tombol konfirmasi dan lanjutkan.
  7. Jika memang mau membatalkan, klik pilihan “Ya, saya yakin”.
  8. Munculnya tulisan “Selamat, pembatalan tiket berhasil!” menandakan proses pembatalan tiket sudah berhasil. 
b. Refund Tiket Kereta Api yang dibeli lewat mitra lain
Note!
- Pembatalan tiket maksimal 24 jam atau H-1 sebelum waktu keberangkatan kereta api yang tercantum pada tiket.
- Untuk dapat melakukan pembatalan dan refund tiket yang dibeli lewat channel lain (Tokoped*a, tik*t.com, dll), maka pemohon harus memiliki nomor identitas yang sama dengan yang teregistrasi di akun KAIAccess. 
  1. Pilih menu “My Trips”. Kemudian klik tombol tambah trip (simbol +).
  2. Kemudian, cari kode pemesanan atau kode pembayaran untuk tiket yang kamu pesan melalui channel pemesanan (bukan melalui KAI Access, ya). 
  3. Pada menu “My Trips” telah tersedia kode booking melalui channel eksternal, sehingga dapat digunakan untuk fitur pembatalan.
  4. Pada menu “E-Ticket” klik tombol pembatalan.
  5. Pilih nama penumpang yang akan melakukan pembatalan. Jangan lupa untuk mencentang kolom syarat dan ketentuan. Kemudian, klik lanjutkan proses pembatalan.
  6. Masukkan akun bank dengan benar untuk refund tiket kereta api. Lalu, klik lanjutkan proses pembatalan.
  7. Lakukan konfirmasi pembatalan. Pada bagian ini akan muncul halaman konfirmasi sebagai review pembatalan tiket. Jika data sudah benar, maka klik tombol konfirmasi dan lanjutkan.
  8. Jika memang mau membatalkan, maka klik pilihan “Ya, saya yakin”.
  9. Munculnya tulisan “Selamat, pembatalan tiket berhasil!” menandakan tiket sudah berhasil dibatalkan.
Sama dengan pembatalan tiket secara offline di stasiun, PT KAI juga menetapkan biaya administrasi  pembatalan tiket melalui KAIAccess sebesar 25% dari harga tiket dengan pembulatan ke atas kelipatan Rp 1.000,00. Lama pengembalian biaya (refund) adalah hari ke-30 hingga ke-45 setelah pembatalan tiket berhasil. Refund tiket kereta api melalui aplikasi hanya memiliki opsi transfer bank kepada penumpang yang memiliki kode booking yang telah dibatalkan (tidak bisa tunai). 
***
Nah, itulah cara refund tiket kereta api yang mudah tanpa ribet. Kamu bisa melakukannya dengan datang langsung ke stasiun maupun melakukan pembatalan lewat aplikasi KAIAccess. Pastikan kalau kamu batal berangkat, jangan sampai tiketnya hangus begitu saja ya, Kawan Dolan.

2 Replies to “Refund Tiket Kereta Api Tidak Ribet, Begini Caranya”

    1. Untuk aplikasi KAIAccess terbaru, fitur mytrips diganti dengan fitur “TIKET”. Kakak bisa cek di bagian bawah, kemudian tap bagian “TIKET” nanti akan muncul tiket yang sudah dimiliki, maupun yang sedang dalam proses pembayaran.

      Maaf untuk keterlambatan respon, kak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *